MKD Panggil KSAD Jenderal Dudung soal Perintahkan Prajurit Protes ke Effendi

- Kamis, 15 September 2022 | 16:57 WIB
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman. (Antara Foto)
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman. (Antara Foto)

Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) semakin serius untuk memanggil Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman. Pemanggilan itu terkait video instruksi Dudung di angkatan darat untuk menanggapi pernyataan anggota Komisi I DPR RI Effendi Simbolon.

Anggota MKD DPR RI Maman  Imanul Haq menjelaskan bahwa secapatnya  MKD akan memanggil Jenderal Dudung. Karena sebagai bentuk meredam konflik horizontal terkait video tersebut.

“Secepatnya, kalau dipandang itu penting untuk meredam jamgan sampai video itu semakin meresahkan. Lalu terjadi konflik horizontal itu penting,” kata Maman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (15/9/2022).

Maman berharap Dudung bisa memenuhi panggilan oleh MKD. Sehingga tidak ada konflik imbas dari video yang beredar tersebut.

Baca Juga: Effendi Simbolon Kembali Dilaporkan ke MKD Meski Sudah Minta Maaf

“Saya rasa harus datang. Karena sbg seorang jenderal dia bertanggung jawab agar tidak terjadi konflik yang lebih luas,” beber dia.

Politikus PKB ini berucap seharusnya Dudung tidak perlu merespon apa yang disampaikan oleh  DPR. Namun hanya perlu memperkuat argumen, terkait sesuatu yang sedang dibahas.

“DPR kan sebenarnya tidak perlu dilawan, DPR hanya perlu diperkuat argumen, beradu agumen lah kita di sini, berbangsa dan benegara itu tidak hanya satu suara harus berbagai suara,” tanda Maman.

Baca Juga: Sebut TNI Seperti Gerombolan, Effendi Sudah Temui Panglima TNI tapi...

Berencana Panggil

Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) Habiburokhman memberikan usul agar pihaknya agar memanggil Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman. 

Adapun usulan tersebut usai viralnya  Dudung memerintahkan prajurit TNI AD memprotes anggota Komisi I DPR Effendi Simbolon. Di mana Effendi menyebut TNI seperti gerombolan.

"Terkait pernyataan Pak Dudung yang juga sudah banyak beredar di WAG komisi di DPR banyak yang mempertanyakan kok DPR diintimidasi?" kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (14/9/2022).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X