Dolar AS Melemah, Harga Emas Berkilau

- Jumat, 5 Juni 2020 | 10:50 WIB
Ilustrasi emas. (Pexels/Michael Steinberg)
Ilustrasi emas. (Pexels/Michael Steinberg)

Harga emas menguat pada Jumat (5/6/2020), seiring melemahnya dolar AS dan jeda reli pasar saham global baru-baru ini terhenti, di tengah tanda-tanda kehancuran ekonomi yang berkepanjangan akibat krisis virus corona (Covid-19) yang membuat investor bergerak menuju logam safe-haven itu.

Harga emas di pasar spot naik 0,2% menjadi US$1.714,78 per ounce pada pukul 07.56 WIB, demikian laporan Reuters, di Bengaluru, Jumat (5/6/2020). Emas berjangka Amerika Serikat turun 0,3% menjadi US$1.721,90 per ounce. Namun, harga emas berada di jalur untuk membukukan penurunan mingguan ketiga berturut-turut.

Indeks Dolar AS (DXY) merosot lebih dari 1,5% pekan ini, membuat emas lebih murah bagi pemegang mata uang lainnya. Reli ekuitas Asia terhenti pagi ini, ketika penguatan saham global kehilangan tenaga, Kamis, karena pedagang mengambil keuntungan.

Klaim pengangguran AS turun di bawah 2 juta untuk pertama kalinya sejak pertengahan Maret, namun tetap sangat tinggi dan defisit perdagangan Amerika melonjak pada April dengan ekspor pada level terendah 10 tahun, menurut data yang dirilis Kamis kemarin.

Kini, investor menunggu data penggajian non-pertanian Amerika yang dirilis Jumat waktu setempat, dan kemungkinan menunjukkan payrolls  turun US$ 8 juta setelah rekor kejatuhan US$20,537 juta pada April, menurut survei Reuters.

Sementara itu, Bank Sentral Eropa menyetujui ekspansi paket stimulus yang lebih besar dari perkiraan, Kamis. Belanja rumah tangga Jepang mengalami penurunan tahunan terbesar pada April, meskipun penyusutannya tidak sebesar perkiraan analis.

SPDR Gold Trust, ETF emas terbesar di dunia, mengatakan kepemilikannya turun 0,1% menjadi 1.132,21 ton, Kamis. Logam lainnya, palladium naik 0,7% menjadi US$1.946,55 per ounce dan platinum menguat 0,4% menjadi USD840,39 per ounce, sedangkan perak diperdagangkan flat di posisi US$17,72 per ounce.

Sementara itu dari dalam negeri, harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) ini naik tipis. Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di Rp888.000 pada hari ini. Harga emas Antam ini naik Rp1.000 dari harga Kamis (4/6/2020) lalu di Rp887.000. Sementara, harga pembelian kembali atau buyback emas Antam naik Rp2.000 pada hari ini dan berada di Rp778.000.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X