Tak Diizinkan Terbang Walau Sudah Vaksin dan Tes PCR, Wanita Ini Dibilang Tak Punya Otak

- Kamis, 22 Juli 2021 | 12:20 WIB
Salah satu petugas Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Instagram @/cetull.22)
Salah satu petugas Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Instagram @/cetull.22)

Cekcok mulut antara calon penumpang bernama Gebby dengan salah satu petugas Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Dikjen P2P) viral di media sosial.

Pada video yang beredar terlihat Gebby terus melayangkan protesnya kepada petugas yang ada di sana. Namun, yang menjadi perhatian adalah kalimat yang dilontarkan salah satu petugas wanita kepada Gebby.

"Ibu gak punya otak," ucap petugas.

-
Tangkapan layar Instagram @/cetull.22

Kesal dengan ucapan petugas, Gebby pun mengamuk dan mengatakan hal yang sama.

"Ibu yang gak punya otak. Mempersulit negara tau gak?" balas Gebby dengan amarah.

Video cekcok tersebut viral di media sosial dan menjadi perhatian netizen. Beberapa dari warganet menyayangka kalimat yang dilontarkan petugas.

-
Screenshoot komentar netizen pada unggahan Instagram @/cetull.22

"Ngomong itu lho bawa2 otak..," komentar @iwan.salsabila2014.

"Hadeeh Ibu Petugas Bahasa Hebat" komentar @bali_rahayu.

"Gak punya otak, why???" komentar @bali_rahayu.

Seperti yang sudah diberitakan, kejadian tersebut terjadi lantaran Gebby merasa kesal karena tidak diizinkan naik pesawat meski sudah melampirkan surat hasil PCR dan sertifikat vaksin.

Petugas tidak mengizinkan Gebby karena ia tidak membawa surat keterangan dari RT dan RW. Gebby yang tidak terima menganggap bahwa petugas wanita itu mempersulit dirinya. 

"Ini orang dari luar negeri semuanya lolos, gak ada surat pengantar, surat kerja, gak perlu. Kita orang Indonesia dipersulit," ucap Gebby dalam video yang beredar sebagaimana disimak Indozone, Kamis (22/07/2021).

Cekcok mulut terus terjadi hingga akhirnya petugas mengancam akan melaporkan Gebby ke pihak kepolisian.

-
Instagram @/cetull.22

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X