Aksi Nidji Coba Sound di JIS Dinilai Bentuk Ungkapan Anies "Tendang Balik" Sindiran Giring

- Sabtu, 22 Januari 2022 | 14:59 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum PSSI Giring Ganesha. (Instagram/aniesbaswedan/giring)
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum PSSI Giring Ganesha. (Instagram/aniesbaswedan/giring)

Aksi saling sindir yang dilakukan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha belakangan ini mencuri perhatian khalayak ramai. 

Mengenai hal tersebut, pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Ujang Komaruddin menilai Anies memiliki tujuan ketika melontarkan sejumlah sindiran terhadap Giring. 

"Karena mungkin saja bagi Anies, selama ini Giring gaspol hajar Anies untuk degradasi dirinya. Jika tak ditanggapi, pernyataan Giring bisa menjadi sebuah 'kebenaran'," ucap Ujang kepada Indozone, Sabtu (22/1/2022). 

Oleh sebab itu, menurut Ujang, apabila isu yang kerap dilontarkan ke tengah publik namun tak diberi klarifikasi atau ditanggapi, maka akan merugikan mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut. 

"Karena dalam politik, isu yang terus dihembuskan yang walaupun isu itu salah, jika tak diklarifikasi dan ditanggapi bisa menjadi sebuah kebenaran di masyarakat," terangnya. 

"Jika sudah jadi kebenaran, maka akan sulit lagi tuk dibendung. Oleh karena itu, sebelum menjadi kebenaran di mata publik, maka Anies tendang balik," tandas Ujang.

Seperti diketahui sebelumnya, Anies diduga melakukan sindiran keras terhadap Giring ketika mengundang grup band Nidji untuk mencoba sound system di Jakarta International Stadium. Saat itu, ia menyebut suara vokalis baru tidak sumbang. 

Kemudian, Giring pun tidak tinggal diam. Ia tak lama langsung menciptakan sepenggal lagu dengan lirik 'Jangan Dengar Suara Sumbang', dan menyinggung seseorang yang tumbang pada Oktober 2022 mendatang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X