Densus 88 Ciduk 4 Terduga Teroris Jaringan JI di Sumsel

- Selasa, 14 Desember 2021 | 09:43 WIB
Ilustrasi petugas Densus 88 (ANTARA FOTO/Ariesanto)
Ilustrasi petugas Densus 88 (ANTARA FOTO/Ariesanto)

Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror (Densus 88 AT) Polri kembali melakukan penangkapan terhadap terduga teroris jaringan Jemaah Islamiyah (JI). Kini, ada sebanyak empat terduga teroris jaringan JI yang berhasil ditangkap di Sumsel.

Kabar mengenai penangkapan terduga teroris ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi. Dia menyebut ada empat orang yang diamankan Densus 88.

"Ada empat orang terkait JI di Sumsel," kata Supriadi kepada wartawan, Senin (13/12/2021).

Supriadi menyebut keempat terduga teroris yang ditangkap ini sudah diintai sekitar empat bulan. Mereka juga ditangkap berdasarkan hasil pengembangan polisi dari teroris yang lebih dulu ditangkap.

"Kurang lebih empat bulan (diintai). Ini hasil pengembangan di Jakarta setelah ditrashing diduga yang bersangkutan jaringan JI di Sumsel," beber Supriadi.

Supriadi sendiri tidak membeberkan lebih jauh terkait kasus ini. Dia hanya menyebut keempat terduga teroris ini langsung dibawa ke Jakarta.

"Setelah diamankan akan dibawa ke Jakarta," pungkas Supriadi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X