Heboh Warga Tembok Jalan di Sragen, Diduga Karena Jengkel Tidak Dihargai

- Selasa, 4 Agustus 2020 | 18:00 WIB
Jalan ditembok di Desa Gading, Tanon, Sragen, Jawa Tengah.
Jalan ditembok di Desa Gading, Tanon, Sragen, Jawa Tengah.

Sederet foto jalan ditembok viral di media sosial.

Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi di Desa Gading, Kecamatan Tanon, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Belum diketahui pasti duduk permasalahan. Sebagian menyebut bahwa sepenggal lahan yang dijadikan jalan tersebut sebenarnya pekarangan rumah pribadi.

Kendati demikian, sederet foto itu sudah viral.

"VIRALKAN..JALAN DI PAGAR TEMBOK. Setelah viral penutupan jln di pagar tembok di PONOROGO, muncul baru kasus serupa di SRAGEN.....Lagi, lagi & lagi.....Agar pejabat setempat turun tangan dan ada solusi atas penutupan jalan oleh seorang warga  desa GADING kec TANON kab SRAGEN. Alasanya adalah, krn kesal merasa tak dihargai...... Akhirnya satu RT terisolasi krn akses jln satu" nya di pagar tembok....Semoga cpt terselesaikan dan tdk ada yg dirugikan, alias saling legowo," tulis akun Facebook INFO jalanan, Selasa (4/8/2020).

Berdasarkan informasi yang diperoleh, tanah selebar 2,5 meter dan panjang tiga meter yang kini dijadikan jalan alternatif desa itu dulunya merupakan pekarangan rumah seorang warga bernama Mbah Sonem. 

Saat ini, tanah itu sudah diberikan kepada anaknya. Tiba-tiba, jalan itu hendak diambil kembali, sehingga keluarga Mbah Sonem menutupnya dengan pagar pada Senin (3/8/2020) pagi.

Peristiwa warga menembok jalan ini telah dibenarkan oleh Kepala Desa Gading Puryanto. Menurutnya, lahan itu memang punya Mbah Sonem. Belakangan ditarik kembali karena diduga kesal tidak dihargai.

 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X