Jasad Bayi Ditemukan di Depok, Baru Lahir 4 Jam sebelum Dibuang

- Sabtu, 20 Juni 2020 | 14:17 WIB
(Ki-ka) Ilustrasi bayi (Unsplash/Luma Pimentel), jasad bayi di Depok (Instagram/@depok24jam).
(Ki-ka) Ilustrasi bayi (Unsplash/Luma Pimentel), jasad bayi di Depok (Instagram/@depok24jam).

Bayi laki-laki viral di lini masa setelah ditemukan warga di Kali Ciliwung, Pancoran Mas, Kota Depok dalam keadaan tewas. Polisi menyebut jasad bayi itu baru saja dibuang sekitar empat jam sebelum ditemukan warga.

Hal itu diungkapkan oleh Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Tri Harijadi. Kompol Tri mengatakan pelaku belum lama membuang jasad bayi itu sebelum berhasil ditemukan warga sekitar.

"Kondisi jasad bayi itu masih baru dilahirkan di bawah empat jam karena masih utuh dan belum mengeluarkan bau," kata Kompol Tri saat dihubungi Indozone, Sabtu (20/6/2020).

Kompol Tri menyebut penemuan jasad bayi itu pertama kali ditemukan oleh warga yang sedang memancing pagi hari tadi. Warga kemudian melaporkan penemuan itu ke kantor polisi terdekat.

"Ada warga tepi sungai yang akan memancing pukul 07.00 WIB. Saat berada di tepi sungai menemukan jazad bayi yang masih utuh dan lanjut lapor ketua RT, RW dan telepon Polsek Panmas," papar Tri.

Pihak kepolisian pun langsung melakukan olah TKP dan pemeriksaan saksi-saksi. Dari jasad bayi itu, polisi menduga usia janin bayi itu sekitar tujuh hingga delapan bulan.

"Kalau usia sekitar tujuh sampai delapan bulan," kata Tri.

Seperti diketahui, warga Pancoran Mas, Kota Depok digegerkan dengan penemuan jasad bayi di bibir Kali Ciliwung. Informasi mengenai penemuan jasad bayi itu pun juga viral di sosial media.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X