Singapura Beri Hadiah Uang Tunai Bagi Bayi yang Lahir di Masa Pandemi

- Selasa, 6 Oktober 2020 | 21:22 WIB
Ilustrasi bayi lahir. (Photo/Ilustrasi/Pixabay)
Ilustrasi bayi lahir. (Photo/Ilustrasi/Pixabay)

Pemerintah Singapura menyampaikan bahwa pihaknya akan memberikan hadiah berupa uang tunai bagi mereka yang melahirkan bayi saat pandemi COVID-19. Hal itu sebagai respon akan semakin rendahnya angka kelahiran di negara tersebut.

Dilansir dari BBC, Selasa (6/10/2020), langkah itu dilakukan mengingat kekhawatiran warga Singapura cenderung menunda menjadi orang tua di tengah hantaman krisis pandemi COVID-19.

Meski belum dirincikan secara jelas berapa biaya yang diberikan, namun hal itu merupakan bonus dari pemerintah karena memiliki bayi.

"Kami menerima feedback bahwa Covid-19 telah menyebabkan beberapa calon orang tua menunda menunda rencana memiliki momongan," ujar Wakil Perdana Menteri Singapura Heng Swee Keat, Senin (6/10/2020).

Selain itu, PM Singapura juga menyebutkan bahwa informasi hadiah akan didapatkan orang tua yang diumumkan di kemudian hari. Sistem bonus atas kelahiran bayi yang berlaku saat ini, membuat orang tua yang terpilih akan mendapatkan dana hingga 10 ribu dolar Singapura atau sekitar Rp108 juta.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X