Kumpulan Kata Bijak dan Ucapan Selamat Hari Anti Korupsi Sedunia

- Senin, 7 Desember 2020 | 15:35 WIB
Hari Anti Korupsi Sedunia. (Photo/Antaranews)
Hari Anti Korupsi Sedunia. (Photo/Antaranews)

Tanggal 9 Desember ditetapkan sebagai Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) atau Anti-Corruprion Day oleh Majelis Umum PBB sejak 31 Oktober 2003.

Melansir dari laman resmi PBB, keputusan menetapkan Hakordia ini adalah untuk meningkatkan kepedulian terhadap kasus korupsi yang merajalela.

Di Indonesia, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga turut memperingati Harkodia 2020 dengan mengusung tema "Membangun Kesadaran Seluruh Elemen Bangsa dalam Budaya Antikorupsi".

Kata Bijak dari Tokoh Indonesia

Memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia, para tokoh Indonesia juga menentang keras tindakan korupsi yang merugikan seluruh rakyat Indonesia.

Berikut kilas balik kata-kata bijak dari tokoh-tokoh Indonesia mengenai korupsi.

-
Photo/Antara/Maulana Surya

"Makin redup idealisme dan heroisme pemuda, makin banyak korupsi." -Soe Hok Gie

"Anda tidak perlu mengangkat senjata dan membunuh orang seperti zaman perjuangan dulu, cukup jangan korupsi saja itu sudah cukup menolong negara kita." -Basuki Tjahaja Purnama

"Titik bahaya dari korupsi tak cuma dilihat persentase kebocoran uang, tapi juga dari menipisnya kepercayaan kepada bersihnya aparatur negara secara keseluruhan." -Goenawan Mohamad

"Berani melakukan perubahan dan melawan korupsi adalah sesuatu yang membuat kita lebih dihargai." -Sri Mulyani

"Korupsi adalah gejala. Penyakitnya adalah minimnya integritas." -Anies Baswedan

"Seluruh kedudukan enak diambil orang-orang tua. Mereka hanya pandai korupsi. Rencana-rencanaku kandas di laci-laci. Angkatan tua itu sungguh bobrok! Setiap republiken mestinya republiken sejati. Satu kesalahan bisa membuat dia jadi khianat tanpa maunya sendiri." -Ananta Toer

-
Photo/Antaranews

"Kalau politisi-politisi sekarang mau mengambil keuntungan dengan berbuat korupsi sejadi-jadinya, kau pikir pejabat militer tidak bisa berbuat lebih. Politik adalah hal paling unik di dunia ini. Politik adalah perang tanpa peluru. Rasanya sulit jika kita harus membedakan siapa kawan dan siapa lawan." -Yogie Nugraha

"Bagaimana akan bersikap anti-korupsi, jika sejak muda hanya sibuk dengan urusan sendiri?" -Najwa Shihab

"Membiarkan terjadinya korupsi besar-besaran dengan menyibukkan diri dengan ritus-ritus hanya akan berarti membiarkan berlangsungnya proses pemiskinan bangsa yang makin melaju." -Abdurrahman Wahid

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X