Pegawai BUMN di Bawah 45 Tahun Mulai Berkantor Kembali pada 25 Mei

- Minggu, 17 Mei 2020 | 13:38 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir. (ANTARA/Rivan Awal Lingga)
Menteri BUMN Erick Thohir. (ANTARA/Rivan Awal Lingga)

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengizinkan karyawannya yang berusia di bawah 45 tahun untuk mulai bekerja kembali di kantor pada 25 Mei 2020.

Hal tersebut tertuang dalam Surat Menteri BUMN Nomor S-336/MBU/05/2020 pada 15 Mei 2020. Adapun, untuk pegawai yang berusia di atas 45 tahun masih disarankan bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH).

Kebijakan untuk memulai kembali aktivitas pegawai BUMN di kantor tertera dalam tahapan pemilihan kegiatan yang dinamakan #CovidSafe BUMN yang telah direncanakan dengan timeline phase 1, 25 Mei 2020.

Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga menjelaskan, kebijakan dalam surat tersebut akan menyesuaikan dengan masa atau waktu pada aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di masing-masing daerah.

"Perlu diketahui bahwa mengenai tanggal-tanggal tersebut itu sesuai dengan PSBB suatu wilayah, kalau di wilayah tersebut masih PSBB maaf kita akan mematuhinya," ucap Arya kepada Indozone, Minggu (17/5/2020).

"Misalnya PSBB bahwa karyawan tak boleh bekerja maka kita akan mematuhi bahwa karyawan di daerah tersebut tidak bekerja, tapi misalnya PSBB telah dibuka maka protokol ini akan berlaku dengan sendirinya," tambahnya.

Selain itu, pada phase 2 dalam surat tersebut juga tertulis tanggal 1 Juni sektor jasa retail, seperti mall, toko retail, restoran, dan hotel diperbolehkan untuk buka. Namun tetap membatasi jumlah pengunjung dan jam buka.

Dalam phase 3 pada 8 Juni, tertulis bahwa sektor jasa wisata sudah mulai bisa membuka layanan tiket online, dan juga pembukaan untuk sektor jasa pendidikan.

Sementara itu, pada phase 4, yakni 29 Juni pembukaan untuk kegiatan ekonomi seluruh sektor sesuai kondisi pada phase 3 dengan tambahan evaluasi-evaluasi. Serta terakhir, phase 5 pada 13 dan 20 Juli evaluasi phase 4 untuk seluruh sektor.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X