Waduh! Ratusan Motor Berknalpot Brong Dipaksa Putar Balik dari Bromo, Ada Apa?

- Kamis, 16 Juni 2022 | 13:52 WIB
Motor dengan knalpot brong dipaksa putar balik (Ahmad Sugeng Laksono/IDZ Creators)
Motor dengan knalpot brong dipaksa putar balik (Ahmad Sugeng Laksono/IDZ Creators)

Ratusan motor dengan knalpot brong terpaksa harus diputar balik ke luar kawasan Laut Pasir Bromo. Hal ini dilakukan untuk menjaga keheningan dan kesunyian selama ibadah di Pura Luhur Poten, dalam rangka Yadnya Kasada tahun baru Saka 1944/2022 Masehi.

-
Motor knalpot brong terpaksa diputar balik dari Bromo (Ahmad Sugeng Laksono/IDZ Creators)

Di pintu masuk Kabupaten Probolinggo, penyekatan dilakukan oleh Linmas, pecalang, Jagabaya dan TNI, di pintu masuk Cemoro Lawang, Desa Ngadisari. Hasilnya, ratusan motor berknalpot brong harus mencari jalan lain.

“Kalau untuk Jagabaya sendiri jumlahnya lebih dari 150 orang yang di sebar di beberapa titik. Agar ibadah Yadnya Kasada ini khusyuk dan khidmat,” ujar Bambang, Ketua Jagabaya Desa Ledokombo.

-
Situasi di pintu masuk Bromo (Ahmad Sugeng Laksono/IDZ Creators)

Untuk wisatawan, baik lokal maupun mancanegara, sementara tidak boleh masuk dulu terhitung sejak 15 Juni 2022 pukul 07.00 sampai 16 Juni 2022 pukul 15.00 WIB. Karena pada saat itu warga Suku Tengger akan melaksanakan ibadah.

-
Pintu masuk kawasan Bromo dijaga ketat (Ahmad Sugeng Laksono/IDZ Creators)

Penyekatan motor dengan knalpot brong itu, sengaja dilakukan. Guna menjaga kondusifitas dan kelancaran ibadah umat Hindu Tengger.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X