Selain Ganjar Pranowo, Gibran Rakabuming Juga Datangi Sekolah Partai PDIP

- Kamis, 16 Juni 2022 | 17:22 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo hingga Wali Kota Solo Gibran di Sekolah Partai PDIP (INDOZONE/Harits Tryan)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo hingga Wali Kota Solo Gibran di Sekolah Partai PDIP (INDOZONE/Harits Tryan)

DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala/Wakil Kepala Daerah di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (16/6/2022).

Dalam rakor ini, PDIP akan menggelar konsolidasi partai dari kalangan kepala daerah dan wakil kepala daerah se-Indonesia. Sebanyak 192 kepala daerah dan wakil kepala daerah tingkat provinsi, kota, dan kabupaten, diundang dalam acara. 

Adapun sejumlah kepala daerah dari PDIP turut mengikuti, di antaranya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wali Kota Medan Bobby Nasution, hingga Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Baca juga: Wulan Guritno Bikin Riuh Warga Twitter, Cantiknya Dipuji Ageless dan Limitless

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, mengatakan konsolidasi PDIP mengingatkan kepala daerah untuk mendukung pemerintahan Jokowi.

"Skala prioritas saat ini adalah konsolidasi menyeluruh. Mengejar prestasi Tiga Pilar seluruh lini dan mendukung pemerintahan Jokowi,"  ucap Hasto di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis (16/6/2022).

Menurut Hasto, acara konsolidasi sangat ramai. Hal ini membuktikan kader PDIP yang juga menjadi kepala daerah sangat antusias.

"Ini membuktikan banyaknya kepala daerah dan wakil kepala daerah dari PDI Perjuangan sampai-sampai aula ini tidak muat," ujarnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X