Polri Kabulkan Permintaan Otopsi Ulang Jasad Brigadir J

- Kamis, 21 Juli 2022 | 09:13 WIB
Brigadir J alias Yosua Nofryansah Hutabarat yang tewas dalam insiden baku tembak di rumah eks Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo. (Foto/Istimewa)
Brigadir J alias Yosua Nofryansah Hutabarat yang tewas dalam insiden baku tembak di rumah eks Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo. (Foto/Istimewa)

Permintaan pihak keluarga Brigadir J untuk melakukan otopsi ulang dikabulkan Polri. Polri bakal melakukan otopsi untuk kedua kalinya terhadap jasad Brigadir J.

Hal tersebut diungkapkan langsung Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Andi Rian. Andi menyebut dalam pertemuan Mabes Polri dengan pengacara keluarga Brigadir J, mereka mengajukan permohonan otopsi ulang.

"Dalam pertemuan awal tadi juga keluarga meminta dilaksankan ekshumasi atau otopsi ulang. Kami sudah menerima suratnya secara resmi," kata Brigjen Andi kepada wartawan, Rabu (20/7/2022) malam.

Andi menyebut, pihaknya akan menindaklanjuti permintaan otopsi ulang dari keluarga Brigadir J. Proses otopsi ulang disebutnya akan dilakukan dalam waktu dekat ini.

Baca Juga: Keluarga Brigadir J Soroti Kasus Pengancaman-Pelecehan: SP3 Saja!

"Tentunya akan saya tindaklanjuti dengan cepat dan saya akan berkoordinasi dengan forensik," beber Andi.

Lebih jauh, Andi menyebut hasil otopsi kedua jasad Brigadir J akan digabungkan dengan hasil otopsi pertama. Artinya, hasil otopsi kedua ini akan menjadi data tambahan dalam berkas perkara.

"Hasil otopsi ini tentu karena adanya permintaan dilaksanakan ekshumasi atau otopsi ulang yang tujuannya untuk melengkapi yang sudah ada," paparnya.

Kematian Brigadir J yang disebut-sebut akibat baku tembak di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo menjadi misteri. Pihak keluarga korban melihat banyak kejanggalan dalam jasad J.

Mereka mengklaim menemukan bekas luka robek di sejumlah bagian tubuh Brigadir J. Padahal, Polri menyebut Brigadir J tewas karena terkena tembakan saat baku tembak. Pihak keluarga pun kemudian meminta Polri untuk melakukan otopsi ulang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X