Indonesia Darurat Asap, Warganet Ramai Bikin Cuitan di Twitter

- Sabtu, 14 September 2019 | 13:50 WIB
 ANTARA FOTO/Rony Muharrman/Twitter/dzoemient12
ANTARA FOTO/Rony Muharrman/Twitter/dzoemient12

Belakangan ini, kondisi alam Indonesia sedang tidak baik, salah satunya diakibatkan karena terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Riau dan beberapa daerah lainnya. Bahkan, wilayah-wilayah tersebut dinyatakan ada dalam kondisi udara yang berbahaya.

Status 'berbahaya' dilabelkan pada wilayah yang memiliki konsentrasi partikulat (partikel udara berukuran lebih kecil dari 10 mikron) lebih dari 300 µgram/m3. Akibatnya, banyak warga yang mengeluh karena terkena dampak asap yang membuat aktivitas sehari-hari terganggu dan lainnya.

Bahkan di media sosial Twitter, masyarakat sedang ramai membahas kondisi asap tersebut dengan tagar #RiauMelawanAsap. Tak hanya itu, tagar #IndonesiaDaruratAsap pun menjadi trending topic Twitter Indonesia.

Dirangkum Indozone dari Twitter, Sabtu (14/9), berikut ini cuitan para warganet di Twitter menanggapi kondisi asap yang tengah melanda Indonesia:

1. Warganet Palembang ikut mencuitkan tagar #IndonesiaDaruratAsap dengan membuat meme dari ikon kota Palembang.

2. Kondisi kesehatan masyarakat juga terancam karena dampak kebakaran lahan dan hutan yang semakin parah.

3. Indonesia negeri yang indah, tapi kini keindahan itu diselimuti asap.

4. Mungkinkah kabut asap akan berakhir setelah semua manusia seperti ikan diasapin?

5. Dari semua daerah yang terkena dampak asap, Provinsi Riau termasuk yang terparah.

6. Kesehatan masyarakat terancam. Siapakah yang harus bertanggung jawab atas kondisi Indonesia saat ini?

7. Para elit sibuk di spa, rakyat mati terkena Ispa #RiauMelawanAsap.

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X