Semua Berhak Maju Pilkada, Termasuk Milenial seperti Gibran & Bobby

- Rabu, 9 Oktober 2019 | 14:52 WIB
Gibran Rakabuming Raka (kiri), Bobby Nasution (tengah) dan Kaesang Pangarep (kanan). (Instagram/kaesangp)
Gibran Rakabuming Raka (kiri), Bobby Nasution (tengah) dan Kaesang Pangarep (kanan). (Instagram/kaesangp)

Munculnya nama Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution jelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 memunculkan pertanyaan publik. Sudah pantaskah keduanya maju dalam perebutan kursi kepala daerah?

Ini tak lepas dari usia keduanya yang terbilang muda. Selain itu, Gibran dan Bobby bisa dibilang masih 'anak bau kencur' di dunia perpolitikan nasional.

Politisi senior Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Baidowi menilai tak ada yang salah dengan majunya Gibran dan Bobby. Dia menyatakan, semua orang, termasuk generasi milenial, punya hak untuk mencalonkan diri pada Pilkada 2020. 

"Ada persyaratan UU baik usia, pendidikan, kesehatan, tidak tercela, tidak sedang dicabut hak politik, tidak sedang menjadi napi dan syarat2 lainnya. Selama itu terpenuhi maka siapapun boleh maju pilkada," kata Ahmad saat dihubungi, Rabu (9/10). 

Baidowi menambahkan, pilkada langsung memberi peluang kepada segenap elemen masyarakat untuk maju. Bahkan tidak hanya melalui parpol tapi juga independen. 

"Karena yang terpenting bagaimana mereka bisa memenangkan kontestasi, yakni elektabilitasnya tinggi," ujarnya. 

Seperti diketahui, ada beberapa sosok dari kalangan milenial yang siap maju dalam Pilkada 2020 di beberapa daerah. Selain Gibran dan Bobby, ada juga nama Faldo Maldini dan Bayu Airlangga.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X