Pengacara Sebut Justru Kivlan Zen yang Akan Dibunuh

- Kamis, 13 Juni 2019 | 13:24 WIB
Antara/Akbar Nugroho Gumay
Antara/Akbar Nugroho Gumay

Polisi menduga kuat bahwa Kivlan Zen telah merencanakan pembunuhan terhadap Wiranto, Luhut Binsar Panjaitan, Budi Gunawan dan Yunarto Wijaya. Namun, pengacara Kivlan, Yuntri menyebutkan bahwa Kivlan yang mau dibunuh.

Ia mempertanyakan profesional Polri dan meminta agar polri terbuka dalam kasus ini. Hingga saat ini, tidak pernah ada dilakukan gelar perkara.

"Inginnya polisi terbuka, kerja mereka kan promoter ya, profesional modern dan terpercaya. Sampai saat ini tidak pernah dilakukan gelar perkara untuk menguji apakah polisi ini mempunyai barang bukti yang benar. Kenapa begitu?" ungkap Yuntri.

Yuntri menungkapkan bahwa kesaksian tersangka, Iwan dalam video yang diputar ketika konfresnsi Pers tidak sesuai dengan fakta. Cerita Iwan dengan Kivlan berbeda.

"Sampai saat ini kita mau ketemu Iwan enggak bisa, dikhawatirkan cerita Iwan dengan yang kami terima dari Pak Kivlan itu berbeda. Iwan justru datang ke Pak Kivlan mengatakan bahwa Pak Kivlan mau dibunuh oleh empat orang itu," kata Yuntri.

Dalam kesempatan itu, Yuntri juga menyinggung soal tuduhan kepemilikan senjata api. Tersangka Iwan justru yang menawarkan senpi untuk berburu, mengingat sekitar rumah Kivlan banyak babi hutan.

"Karena rumah Pak Kivlan di Gunung Picung di Bogor, maka itu kan masih ada hutan-hutannya banyak babi. Iwan bilang ini ada senjata Pak. Pak Kivlan bilang itu bukan untuk bunuh babi, tapi bunuh tikus," ungkapnya.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X