Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Berencana Tak Pakai TGUPP Bikinan Anies Baswedan

- Senin, 17 Oktober 2022 | 20:00 WIB
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (Antara/Indrianto Eko Suwarso)
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (Antara/Indrianto Eko Suwarso)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berencana tidak akan menggunakan Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) yang membantunya dalam menjalankan berbagai macam program di ibu kota.

Ketimbang menggunakan TGUPP, mantan Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) tersebut mengaku lebih memilih memaksimalkan peran dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

"TGUPP semua bagus, tetapi saya ingin memaksimalkan dinas-dinas yang ada," ucap Heru di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (18/10/2022).

Baca Juga: Usai Lantik Gubernur Heru, Mendagri Ucapkan Terima Kasih ke Anies: Tugasnya Tak Gampang

“Mungkin juga bisa diperkuat asisten, ada tenaga ahli, asisten ahli," tambahnya.

Sebelumnya, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi meminta TGUPP dibubarkan. Hal itu disampaikan seiring dengan berakhirnya masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada 16 Oktober silam.

Pasalnya, menurut politisi PDI Perjuangan (PDIP) tersebut, keberadaan tim khusus yang dibentuk oleh Anies Baswedan selama menjabat sebagai Gubernur DKI, justru merusak Jakarta.

Baca Juga: Usai Lantik Gubernur Heru, Mendagri Ucapkan Terima Kasih ke Anies: Tugasnya Tak Gampang

"TGUPP harus hilang, itu yang buat kacau pembangunan di Jakarta dengan ide-ide dia yang banyak merugikan," ucap Prasetyo kepada awak media, Rabu 12 Oktober 2022.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X