Pencarian Kapal Selam TNI AL Hilang di Perairan Bali, Jokowi: Kerahkan Segala Kekuatan

- Kamis, 22 April 2021 | 18:36 WIB
Presiden Joko Widodo (Youtube Setpres)
Presiden Joko Widodo (Youtube Setpres)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan agar upaya pencarian dan penyelamatan awak kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak dilakukan dengan segala kekuatan dan secara optimal.

Hal tersebut diperintahkannya kepada Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Yudo Margono, Basarnas, serta jajaran instansi terkait.

Baca juga: Suami Selingkuh dengan Mahasiswi dan Ngotot Ingin Dinikahi, Ternyata Suami Kena Pelet

"Mengerahkan segala kekuatan dan upaya seoptimal mungkin lakukan upaya pencarian dan penyelamatan," ucap Jokowi dalam keterangannya, Kamis (22/4/2021).

Lebih lanjut, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut meminta agar upaya penyelamatan sebanyak 53 orang awak kapal selam itu menjadi hal yang menjadi prioritas utama.

"Prioritas utama adalah keselamatan 53 awak kapal," tandas Jokowi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kapal selam milik TNI AL yakni KRI Nanggala 402 hilang kontak di perairan laut Bali pada Rabu (21/4/2021).

TNI sendiri sudah mengetahui titik koordinat keberadaan kapal tersebut. Diduga, kapal itu berada di palung laut sedalam 700 meter.

 

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X