Ustadz Maaher Meninggal, Polri Tak Bisa Sampaikan Penyakitnya: Sakitnya Sensitif

- Selasa, 9 Februari 2021 | 12:52 WIB
Ustadz Maaher (Instagram/@ustadzmaaheratthuwailibi)
Ustadz Maaher (Instagram/@ustadzmaaheratthuwailibi)

Ustadz Maaher At Thuwailibi alias Soni Ernata meninggal dunia karena sakit di rumah tahanan Bareskrim Polri. Mabes Polri sendiri enggan membeberkan penyakit Maaher karena diklaim penyakit tersebut sensitif.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Argo Yuwono. Irjen Argo enggan membeberkan penyakit Maaher.

"Ini karena sakit meninggalnya. Saya tidak bisa menyampaikan sakitnya apa karena ini adalah sakit yang sensitif ya," kata Irjen Argo kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (9/2/2021).

Sebab, Irjen Argo menyebut pihaknya menjaga nama baik keluarga almarhum. Atas dasar itu lah pihaknya tidak membeberkan penyakit Maaher.

"Ini bisa berkaitan dengan nama baik keluarga almarhum. Jadi kita tidak bisa menyampaikan secara jelas dan gamblang sakitnya apa arena penyakitnya sensitif," beber Argo.

Lebih jauh Argo mengatakan yang jelas Ustadz Maaher meninggal karena sakit. Hal tersebut dikuatkan dengan keterangan pihak dokter.

"Yang terpenting bahwa dari keterangan dokter dan dari perawatan-perawatan yang ada bahwa saudara Soni Ernata ini sakit. Sakitnya sensitif yang bisa membuat nama baik keluarga juga bisa tercoreng kalau kami sebutkan disini," kata Argo.

Seperti diketahui, Ustadz Maaher At Thuwailibi ditangkap oleh jajaran Bareskrim Polri subuh setelah Maaher ditetapkan sebagai tersangka. Kasusnya sendiri berkaitan dengan ucapan Maaher melalui Twitternya yang dituding menyinggung Habib Luthfi Bin Yahya dengan menyebut 'cantik' dan 'jilbab'. 
 

Artikel menarik lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X