Lagi, Aksi Heroik Kapolsek di Jaksel, Evakuasi Korban Banjir dengan Cara Digendong

- Minggu, 21 Februari 2021 | 15:02 WIB
Aksi heroik kapolsek di Jaksel, evakuasi korban banjir. (Istimewa)
Aksi heroik kapolsek di Jaksel, evakuasi korban banjir. (Istimewa)

Aksi heroik dari anggota Polri kembali terlihat di tengah banjir yang melanda ibu kota Jakarta. Terbaru, Kapolsek Cilandak, Jakarta Selatan AKP Iskandarsyah terlihat turun langsung membantu korban banjir bahkan dengan cara menggendongnya.

Dari video yang tersebar, terlihat AKP Iskandarsyah membantu seorang wanita korban banjir dengan cara menggendongnya. Dari video berdurasi 40 detik tersebut, AKP Iskandar tampak menggendong seorang wanita untuk mengevakuasi dari banjir.

Dia terlihat menggendong secara perlahan-lahan wanita tersebut dibantu dengan anggotanya. Banjir di lokasi itu sendiri terlihat sudah setinggi pinggang orang dewasa.

BACA JUGA: Banjir Jakarta Telan Korban Jiwa, 5 Orang Meninggal Dunia

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus membenarkan hal tersebut. Dia menyebut hal itu dilakukan untuk menunjukan jika Polri turun membantu masyarakat yang dalam keadaan sulit.

"Betul. Polri dalam hal ini membantu mengevakuasi warga yang terdampak banjir,' kata Kombes Yusri dalam keterangan tertulisnya, Minggu (21/2/2021).

Banjir itu sendiri melanda kawasan Cilandak, Jakarta Selatan pada Sabtu, 29 Februari 2021 hingga saat ini. Rumah-rumah pendudukpun terendam banjir sejak kemarin.

Lebih jauh Yusri mengatakan Polda Metro Jaya sudah mendeteksi 22 titik banjir di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Sebanyak 1.480 personel pun dikerahkan membantu korban banjir.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X