Terkait Bom Bunuh Diri di Medan, Luhut Minta Agar Masyarakat Tak Takut

- Rabu, 13 November 2019 | 15:38 WIB
Antara/Irsan Mulyadi/Whayu Putro A
Antara/Irsan Mulyadi/Whayu Putro A

Menteri Koordinasi Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan meminta agar masyarakat dan para investor tidak takut dengan aksi terorisme. Menurutnya, banyak negara-negara lain di dunia yang masih mengalami serangan teroris seperti yang baru terjadi di Medan, Sumatera Utara.

"Ya kalau investasi di mana-mana juga sering kejadian itu, tidak ada negara yang imun terhadap teroris attack. Nggak perlu takut," ucap Luhut.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Luhut saat acara Rakornas Indonesia Maju Pemerintah Pusat dan Forkopimda di Sentul, Jawa Barat, pada Rabu (13/11).

Sebelumnya, telah terjadi bom bunuh diri di Polrestabes Medan sekitar pukul 08.45 WIB. Akibat pengeboman tersebut, enam orang terluka dan sejumlah kendaraan rusak. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X