Sepasang Kekasih di Malaysia Dibui Lantaran Nekat Rayakan Ultah saat Lockdown

- Jumat, 24 April 2020 | 20:39 WIB
Ilustrasi merayakan ulang tahun. (photo/Ilustrasi/Pixabay)
Ilustrasi merayakan ulang tahun. (photo/Ilustrasi/Pixabay)

Sepasang kekasih yang berstatus mahasiswa di Malaysia dipenjarakan dan dikenai denda karena telah melanggar aturan Kontrol Gerakan Malaysia (MCO) atau lockdown.

Keduanya dipenjara karena nekat merayakan ulang tahun di ruang publik. Dilansir dari Strait Times, Jumat (24/4/2020), polisi mendapati keduanya sedang duduk di dalam mobil yang di parkir di bahu Jalan Subang Perdana, Selangor, pada Sabtu (18/4/2020) lalu.

Perempuan yang ditangkap itu mengaku bahwa telah meninggalkan rumahnya yang berjarak sekitar 800 meter dari tempat mereka ditangkap. Sedangkan pria itu telah keluar dari rumahnya sejauh 8 km untuk bertemu sang kekasih.

Di samping itu, pengacara pasangan tersebut memohon keringanan hukuman. Namun, Wakil Jaksa Penuntut Umum Nur Syazwanie mendesak untuk memberikan hukuman yang keras sebagai pelajaran.

"Orang-orang harus diingatkan bahwa mereka tidak bisa begitu saja menentang MCO, itu dapat menyebabkan kasus Covid-19 bertambah," ungkap Syazwanie.

Sang pria pun dijatuhi hukuman dua bulan penjara dan didenda RM 1.000 (Rp3,5 juta). Sedangkan perempuan didenda RM 800 (Rp 2,8 juta) dengan 7 hari mendekam di dalam sel.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X