Eijkman Berhasil Temukan 7 Urutan Genome, Jokowi Optimis Buat Vaksin Corona Sendiri

- Rabu, 20 Mei 2020 | 13:28 WIB
Presiden Joko Widodo Melantik Ketua MA Syarifuddin dan Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Manahan Sitompul di Istana Negara, Jakarta. (ANTARA/Sigid Kurniawan)
Presiden Joko Widodo Melantik Ketua MA Syarifuddin dan Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Manahan Sitompul di Istana Negara, Jakarta. (ANTARA/Sigid Kurniawan)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan kabar gembira kalau saat ini Lembaga Biologi Molekuler Eijkman berhasil menemukan tujuh urutan genome. Hal itu bertujuan untuk pengembangan pembuatan vaksin Corona.

Hal tersebut disampaikan Jokowi dalam acara Peresmian Peluncuran Produk Riset, Teknologi, dan Inovasi untuk Percepatan Penanganan Covid-19 secara virtual

"Saya gembira Lembaga Eijkman sudah mendapatkan data mengenai tujuh urutan genome," ucap Jokowi dalam video conference, Rabu (20/5/2020).

Oleh sebab itu, mantan Gubernur DKI Jakarta ini pun optimis bahwa kelak nantinya para peneliti mampu menghasilkan menciptakan vaksin sendiri untuk menangani masalah virus Corona atau Covid-19.

"Saya sangat optimis bahwa hal-hal yang dulunya tidak pernah kita pikirkan, dan kita hanya import sekarang ini kita bisa mandiri, karena kita bisa produksinya sendiri dan lebih dari itu kita juga harus mampu menghasilkan vaksin sendiri," ungkapnya.

-
Seorang dokter menunjukkan alat tes swab virus Corona berupa Polymerase Chain Reaction diagnostic kit (PCR) di Laboratorium Rumah Sakit Pertamina Jaya, Cempaka Putih, Jakarta.(ANTARA/M Risyal Hidayat)

Lebih lanjut, Jokowi berharap inovasi-inovasi berupa produk-produk riset dan teknologi yang dihasilkan dengan tangan-tangan anak bangsa tidak hanya terhenti di laboratorium, namun harus terus berlanjut.

"Harus bisa diproduksi secara massal untuk memenuhi kebutuhan domestik kita dan juga bisa ekspor ke mancanegara," terang kepala negara tersebut.

"Untuk itu kerja sama dan kolaborasi antar kekuatan anak bangsa harus diperkuat, lembaga-lembaga, litbang, perguruan tinggi dunia usaha dunia industri, masyarakat, semuanya harus bekerja sama membangun ini," tutup Jokowi.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X