Kasus Penembakan Pengusaha di Jakut Tak Kunjung Terungkap, Polisi: Masih Pendalaman

- Rabu, 19 Agustus 2020 | 18:34 WIB
Sugianto ditembak dari belakang oleh OTK. (Istimewa)
Sugianto ditembak dari belakang oleh OTK. (Istimewa)

Misteri kematian seorang pengusaha bidang pelayaran berinisial S (51) tak kunjung terungkap. Polda Metro Jaya menyebut hingga kini pihaknya masih melakukan penyelidikan dalam kasus ini.

"Tim masih terus melakukan pendalaman baik itu keterangan saksi dan petunjuk lain," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Jakarta Pusat, Rabu (19/8/2020).

Yusri mengatakan saat ini tim gabungan antara Polda Metro Jaya bersama Polres Metro Jakarta Utara masih bekerja. Belum ada perkembangan lebih lanjut dari kasus tersebut.

"Sampai dengan saat ini, tim yang dipimpin langsung Krimum Polda Metro Jaya, karena memang dibentuk tim khusus oleh Kapolda Metro Jaya untuk mengungkap," beber Yusri.

Lebih jauh dia mengatakan pihaknya pada hari ini kembali menggelar rapat perihal kasus penembakan itu. Dalam rapat tersebut juga membahas perihal petunjuk-petunjuk baru di kasus tersebut.

"Rencana sore ini untuk mengumpulkan petunjuk atau kemungkinan apakah bertambah saksi-saksi yang ada dan juga barbuk (barang bukti) yang lain. Juga mencari motif-motif apa sebenarnya melalui pendalaman terhadap saksi yang dilakukan pemeriksaan," pungkas Yusri.

Seperti diketahui, warga Kelapa Gading digegerkan dengan penemuan jasad korban dengan kondisi tertembak. Korban ditemukan pada Kamis (13/8/2020) siang hari yang lalu di sekitar Ruko Royal Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Usut demi usut, korban disebut polisi merupakan seorang pengusaha. Korban merupakan pengusaha di bidang pelayaran.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X