Ibunda SBY Tutup Usia, Jokowi Melayat ke Cikeas

- Sabtu, 31 Agustus 2019 | 13:54 WIB
Presiden Joko Widodo melayat di kediaman Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Sabtu (31/8). (Instagram/@jokowi)
Presiden Joko Widodo melayat di kediaman Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Sabtu (31/8). (Instagram/@jokowi)

Presiden Joko Widodo melayat ke Puri Cikeas untuk menyampaikan rasa belasungkawa atas meninggalnya ibunda Susilo Bambang Yudhoyono, Siti Habibah, Sabtu (31/8).

Jokowi tiba di kediaman Presiden Keenam RI itu sekitar pukul 11.55 WIB dengan didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno. Kedatangan Jokowi disambut putra sulung SBY, Agus Harimurti Yudhoyono.

Seperti dilansir dari Antara, mantan Gubernur DKI Jakarta itu tak lama berada di Cikeas, yaitu sekitar 10 menit. Sebelumnya, Jokowi sudah menghubungi SBY untuk menyampaikan rasa duka pada Kamis (30/8) malam.

-
Presiden Joko Widodo melayat di kediaman Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Sabtu (31/8). (Antara/Rangga Pandu Asmara Jingga)

Selain Jokowi, Wakil Presiden Jusuf Kalla juga melayat ke Cikeas. Beberapa tokoh ternama juga turut hadir untuk memberikan doa dan dukungan.

Dalam kata sambutannya, SBY menyampaikan rasa terima kasih kepada para pelayat yang hadir. Dia juga meminta doa untuk almarhumah sang ibunda.

"Tadi saya dengarkan satu demi satu ucapan bapak dan ibu kepada saya, agar saya kuat, sabar dan stay strong. Saya mengucapkan terima kasih atas motivasi dan kata-kata yang baik dan menguatkan hati saya," kata SBY.

Siti Habibah meninggal dunia pada Kamis (30/8) setelah sempat dirawat di rumah sakit. Jenazah dimakankan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, selepas Salat Zuhur.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X