Polisi: Aksi Demo Film Dilan 1991 di Makassar Melanggar Aturan

- Sabtu, 2 Maret 2019 | 15:34 WIB
(photo/Polsek Panakukang)
(photo/Polsek Panakukang)

Aksi demo film Dilan 1991 yang dilakukan oleh sejumlah mahasiswa merupakan bentuk pelanggaran. Hal ini disampaikan Kapolsek Panakukang Kompol Ananda Fauzi Harahap.

Menurut Ananda, aksi itu adalah bentuk pelanggaran aturan, sebab lokasi demonya adalah di Mal yang merupakan wilayah privat.

"Berkaitan dengan aksi malam itu, kami pihak kepolisian juga memandang pelaksanaan aksi itu melanggar aturan, apalagi dalam penyampaian aksi. Wilayah mal itu wilayah privat. Wilayah privat artinya mal, kemudian lebih spesifik lagi XXI ini kan wilayah privat," kata Ananda Fauzi, melansir Viva.

Dalam video yang beredar, satpam dan polisi terlibat aksi saling dorong dengan mahasiswa pendemo dari Aliansi Mahasiswa Peduli Pendidikan Nasional. Akibatnya sempat terjadi kericuhan.

Adapun alasan penolakan film ini karena film Dilan mempertontonkan adegan melawan guru yang disebut bisa merusak generasi bangsa.

Selain itu, mereka mengatakan bahwa film Dilan 1991 memiliki adegan yang tidak layak untuk budaya Bugis-Makassar.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X