Dua Pocong yang Bertugas Sebagai 'Hantu' Penjaga Portal Kampung ini Curi Perhatian Dunia

- Kamis, 16 April 2020 | 00:22 WIB
Dua pocong penjaga portal kampung Dukuh Kesongo RT 002 RW 001, Desa Kepuh, Kecamatan Nguter, Sukoharjo, Jawa Tengah (1/4). (photo/REUTERS/Stringer)
Dua pocong penjaga portal kampung Dukuh Kesongo RT 002 RW 001, Desa Kepuh, Kecamatan Nguter, Sukoharjo, Jawa Tengah (1/4). (photo/REUTERS/Stringer)

Berbagai upaya dilakukan oleh masyarakat untuk meminimalisir penyebaran virus corona atau covid-19. Salah satunya ialah dengan memberlakukan penjagaan agar tak sembarangan orang bisa masuk ke suatu wilayah.

Ada yang unik dari masyarakat Dukuh Kesongo RT 002 RW 001, Desa Kepuh, Kecamatan Nguter, Sukoharjo, Jawa Tengah ini, mereka menggunakan 'pocong' untuk menjaga keamanan warga dari orang luar yang ingin masuk ke kawasan tersebut.

Hingga kini pocong viral asal Sukoharjo itu menjadi perhatian di media dunia.

Kini, pocong-pocong itu baru saja diliput oleh media online asal Timur Tengah, AJ+. Unggahan yang diunggah di Twitter dari media daring milik grup Al Jazeera Media Network itu pun ramai menjadi perbincangan warganet dunia.

"Hantu ini menakut-nakuti orang kembali ke rumah mereka untuk meminimalisir penyebaran COVID-19 di Indonesia," dikutip dari AJ+ dalam keterangan videonya, Rabu (15/4).


Portal masuk ke wilayah itu dijaga oleh dua orang warga yang mengenakan baju pocong.

Cara ini diambil untuk membantu pemerintah, agar warga terutama anak-anak tak lagi keluar rumah di tengah pandemi corona.

Dengan ide super itu, banyak netizen yang ikut memberikan respon baik yang mengandalkan pocong untuk berjaga-jaga di masa saat isolasi masa isolasi pandemi Corona ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X