Merinding! Ibu Ini Melihat Hantu Muncul di Belakang Putrinya saat Main Perosotan

- Selasa, 24 Agustus 2021 | 09:56 WIB
Hantu muncul di belakang gadis yang main perosotan. (Facebook/Hernandez Blankhaa)
Hantu muncul di belakang gadis yang main perosotan. (Facebook/Hernandez Blankhaa)

Seorang ibu ngeri setelah melihat sosok aneh yang diduga hantu muncul saat anaknya main perosotan. Ibu itu menyadari ada yang aneh saat dia menonton kembali video yang direkamnya.

Rekaman itu memperlihatkan seorang gadis kecil meluncur menuruni perosotan di taman tepat ketika kepala hantu tanpa tubuh muncul di belakang gadis tersebut.

Baca juga: Lebih 1 Bulan Pasangan Ini Tidur di Balkon karena Rumah Mereka Berhantu

Gadis kecil itu kemudian duduk bersama saudara perempuannya di bagian bawah perosotan, tampaknya tidak menyadari ada sesuatu yang aneh di belakang mereka.

"Saya tidak tahu apakah akan mengunggah ini atau tidak, tetapi saya memutuskan untuk membagikannya. Ini terjadi pada putri saya empat hari lalu," tulis ibu itu di Facebook-nya, dikutip dari The Sun.

"Putri saya dan ayahnya ketakutan. Ini terjadi di San Nicolas dekat Walmart," tambahnya.

Ibu itu juga mengatakan kalau dia merinding setiap kali melihat video tersebut.

Video yang direkam bulan lalu ini viral di media sosial da menarik perhatian banyak orang.

"Wajahnya benar-benar hantu, itu benar," komentar salah satu netizen.

"Itu hanya anak jelek yang bergaul dengan mereka," komentar yang lainnya.

Meski demikian, tak sedikit pula netizen yang tidak percaya pada video tersebut. Sosok di belakang bocah tersebut terlihat seperti manusia, bukan hantu seperti yang disebutkan oleh ibu bocah itu.

"Hantu tidak memiliki bayangan (di sebelah kanan adalah bayangan bergerak dari orang di atas slide) Juga, hantu tidak begitu padat sehingga Anda dapat melihat cetakan di baju mereka. Semua ini, adalah seseorang!!" komentar seorang netizen.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X