Prabowo Bocorkan Isi Pembicaraan dengan Jokowi ke Amien Rais

- Rabu, 17 Juli 2019 | 07:06 WIB
Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) saat tiba di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta, Sabtu (13/7/2019).  ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) saat tiba di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta, Sabtu (13/7/2019). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais, bertemu Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, pada Selasa (16/7/2019) sore.

Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari surat Prabowo sebelum bertemu Joko Widodo, Sabtu (13/7/2019). Seperti yang diketahui, pertemuan Prabowo dan Amien memang membahas soal pertemuan tersebut.

Prabowo membeberkan hasil diskusinya dengan Jokowi kepada Amien. Amien mengatakan, pertemuan kedua tokoh yang bersaing di Pilpres 2019 itu tak membahas soal bagi-bagi kekuasaan.

"Sama sekali tidak berdiskusi dan bermusyawarah soal 'power sharing', pembagian kursi dan hal-hal yang mungkin kita sangka telah terjadi," ujar Amien setelah bertemu Prabowo.

Dalam pertemuan selama 25 menit tersebut, Amien kemudian menanyakan langkah Prabowo selanjutnya. Mantan Panglima Kostrad itu mengaku sudah memperlihatkan pandangannya di akun Instagram, @prabowo.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Prabowo Subianto (@prabowo) on

Seperti diketahui, Prabowo dan Jokowi sudah bertatap muka pasca-Pilpres 2019. Keduanya bertemu di Stasiun MRT Lebak Bulus dan kemudian makan sate di sebuah mal di kawasan Senayan.

Banyak yang menyambut hangat pertemuan keduanya. Diyakini, momen ini bisa meredakan situasi demokrasi di Tanah Air setelah sempat memanas seusai Pemilu 2019. 

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X