Presenter Wanita Ini Tetap Tampil di Acara TV Afghanistan Saat Semua Jurnalis Kabur

- Kamis, 2 September 2021 | 15:39 WIB
Jurnalis perempuan kembali tampil di TV Afghanistan. (Twitter)
Jurnalis perempuan kembali tampil di TV Afghanistan. (Twitter)

Seorang presenter TV wanita Afghanistan kembali hadir di acara pagi Tolo TV setelah beberapa minggu Taliban mengambil alih Afghanistan.

Pada hari Kamis (2/9/2021), beberapa pengguna Twitter berbagi tangkapan layar yang memperlihatkan presenter wanita menjadi pembawa acara sarapan 'Bamdad e Khosh' di saluran TV Tolo.

Sejak Taliban mengambil alih Afghanistan, jurnalis wanita menyuarakan keprihatinan atas keselamatan mereka dan bahkan banyak yang melarikan diri dari Afghanistan.

Baca juga: Viral Video Presenter Afghanistan Dikelilingi Taliban Bersenjata saat Siaran Langsung

Dua hari setelah Taliban mengambil alih Afghanistan, jurnalis wanita bernama Beheshta Arghand mewawancarai perwakilan Taliban di televisi, menjadikan interaksi pertama dalam sejarah Afghanistan.

Tapi beberapa hari setelah itu, jurnalis tersebut melarikan diri dari Afghanistan karena khawatir akan nyawanya.

Banyak jurnalis wanita yang meninggalkan Afghanistan meski Taliban menjamin bahwa kebebasan media meningkat setiap hari dan bahwa perempuan akan memiliki akses ke pendidikan dan pekerjaan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X