Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sumut, Pelaku Warga Sunggal

- Jumat, 13 Agustus 2021 | 16:17 WIB
Ilustrasi Densus 88 tangkap teroris. (ANTARA/Umarul Faruq)
Ilustrasi Densus 88 tangkap teroris. (ANTARA/Umarul Faruq)

Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali berhasil menangkap terduga teroris di wilayah Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Penangkapan tersebut berlangsung pada hari ini.

Kabar mengenai penangkapan tersebut dibenarkan oleh Kabag Penum Divisi Humas Mabes Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan. Kombes Ramadhan membenarkan adanya penangkapan terduga teroris du wilayah Sumatera Utara Tersebut.

"Benar ada penangkapan teroris di Sumatera Utara," kata Kombes Ramadhan saat dihubungi wartawan, Jumat (13/8/2021).

Baca Juga: 4 Tanda Pernikahan Menuju Perceraian, Waspadai Sebelum Terjadi

Kombes Ramadhan menyebut penangkapan dilakukan di sejumlah lokasi. Sayangnya, dia belum membeberkan secara rinci terkait terduga teroris yang diamankan tersebut.

"(Penangkapan) Di beberapa wilayah. Saat ini Densus sedang bekerja," beber Ramadhan.

Dari informasi, diduga terduga teroris yang diamankan merupakan warga daerah Sunggal. Penangkapan itu sendiri berlangsung pagi tadi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X