Pesawat Kepresidenan Ganti Warna, Fadli Zon: Tak Ada Sense of Crisis di Tengah Pandemi

- Rabu, 4 Agustus 2021 | 11:43 WIB
Fadli Zon mengkiritsi pengecetan ulang pesawat kepresidenan (instagram/@fadlizon)
Fadli Zon mengkiritsi pengecetan ulang pesawat kepresidenan (instagram/@fadlizon)

Anggota DPR RI Fadli Zon mengkritik pengecatan ulang pesawat kepresidenan Indonesia atau BBJ 2. Adapun pesawat tersebut semula berwarna biru langit-putih kini berubah menjadi merah-putih.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini, pengecatan pesawat kepresidenan di situasi sekarang ini sangat tidak ada urgensinya. Hal ini disampaikan oleh Fadli Zon melalui akun Twitter miliknya @fadlizon.

"Tak ada urgensinya sama sekali cat ulang jadi merah ini," kata Fadli Zon seperti dikutip Indozone, Rabu (4/8/2021).

Ia memandang pengecatan ulang pesawat Kepresidenan ini juga menunjukkan tidak adanya sense of crisis pemerintah di tengah pandemi Covid-19 yang sedang melanda saat ini.

"Hanya menunjukkan betapa tak ada sense of crisis di tengah dampak pandemi," beber Fadli.

Sebelumnya diketahui, pesawat Kepresidenan telah dicat ulang menjadi warna merah dan putih, setelah sebelumnya adalah berwarna biru langit serta putih. Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono membenarkan ihwal pengecatan ulang tersebut.

"Benar, Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 atau Pesawat BBJ 2 telah dilakukan pengecatan ulang," kata Heru kepada wartawan, Selasa (3/8/2021).

Dijelaskan Heru bilamana pengecatan ulang Pesawat Kepresidenan ini sudah direncakan pada tahun 2019 lalu. Namun pesawat berjenis Boeing Business Jet (BBJ) 737-800 tersebut belum memasuki jadwal perawatan rutin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X