Bersama Mantan Pimpinan KPK, Partai Demokrat Kubu AHY Gugat 10 Orang ke PN Jakarta Pusat

- Jumat, 12 Maret 2021 | 11:20 WIB
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra bersama tim hukum DPP Partai Demokrat Bambang Widjojanto mengugat 10 orang lantaran dianggap melakukan perbuatan melawan hukum ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (INDOZONE/Harit
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra bersama tim hukum DPP Partai Demokrat Bambang Widjojanto mengugat 10 orang lantaran dianggap melakukan perbuatan melawan hukum ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (INDOZONE/Harit

Partai Demokrat kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengugat 10 orang lantaran dianggap melakukan perbuatan melawan hukum ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Laporan diajukan oleh tim yang dipimpin oleh mantan pimpinan KPK Bambang Widjojanto.

“Kami lakukan adalah melakukan gugatan melawan hukum upaya gugatan perbuatan melawan hukum. Ada 10 orang yang tergugat,” ujar Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jl. Bungur Raya, Jumat (12/3/2021).

Namun Herzaky tak merinci secara detail apakah gugatan ini terkait Kongres Luar Biasa (KLB) Deli Serdang. Kemudian dia juga tak memaparkan siapa saja nama yang dilaporkan oleh pihaknya. 

Baca Juga: Henny Mona Blak-blakan Akui Nikah Siri dengan Sandy Tumiwa, Ternyata Ini Alasannya

Akan tetapi dia tak memungkiri ada beberapa mantan kader Partai Demokrat yang juga dilaporkan terkait perbuatan melawan hukum ini.

“Nama-namanya nanti kami rilis. Diantaranya ada (mantan kader yang dipecat),” ungkapnya.

Lebih lanjut, Herzaky mengutarakan para tergugat diduga melakukan perbuatan melawan hukum karena melanggar konstitusi partai Demokrat yang telah diakui oleh negara melalui SK Menteri Hukum dan HAM.

“Tergugat juga melanggar konstitusi negara UUD 1945 pada pasal 1 tentang Indonesia sebagai negara hukum dan demokratis,” tuturnya.

Sekedar informasi dalam melakukan gugatan ini Partai Demokrat menurunkan tim beranggotakan 13 orang. Salah satu di antaranya yaitu mantan pimpinan KPK Bambang Widjojanto.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X