Deretan Truk Italia Angkut Korban Meninggal Akibat Corona Ini Bikin Merinding!

- Sabtu, 21 Maret 2020 | 16:27 WIB
Iring-iringan truk di Italia angkut jenazah korban virus corona. (Screenshot)
Iring-iringan truk di Italia angkut jenazah korban virus corona. (Screenshot)

Korban meninggal akibat virus corona (COVID-19) di Italia terus bertambah. Total kematian akibat corona di Italia capai 4.032 orang berdasarkan data Worldmeters pada Sabtu (21/3/2020). Akibatnya, penumpukan jenazah pun terjadi di negara tersebut.

Pemerintah Italia bahkan sampai menurunkan sejumlah truk militer untuk mengangkut ratusan peti mati yang berisi jenazah korban virus tersebut.

Tak hanya rumah sakit saja, pemakaman dan krematorium di Italia juga mengalami kewalahan yang luar biasa karena banyaknya korban meninggal.

Dalam sehari, mereka bisa menerima hingga ratusan jenazah, padahal, krematorium biasanya hanya menerima 24 jenazah setiap harinya.

Video iring-iringan truk pembawa jenazah korban corona viral di media sosial. Dalam video, tampak 10 truk militer melewati jalanan Kota Bergamo.

Tingginya jumlah kematian akibat virus corona di Italia membuat negara tersebut lockdown. Sejumlah tempat di Italia mendadak sepi sejak ribuan orang dinyatakan terinfeksi pandemi asal Tiongkok tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X