Pemprov DKI Habiskan Rp150 Juta untuk Instalasi Batu Gabion

- Kamis, 22 Agustus 2019 | 15:52 WIB
Petugas merapikan tanaman yang berada di dekat instalasi gabion di Kawasan Bundaran HI, Jakarta, Kamis (22/8/2019)/ANTARA/Rivan Awal Lingga.
Petugas merapikan tanaman yang berada di dekat instalasi gabion di Kawasan Bundaran HI, Jakarta, Kamis (22/8/2019)/ANTARA/Rivan Awal Lingga.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menghabiskan Rp150 juta untuk membuat instalasi Batu Gabion di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat. 

Kepala Dinas Kehutanan DKI Jakarta, Suzi Marsitawati, mengatakan dana Rp150 juta diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Dinas Kehutanan DKI Jakarta. Dia mengklaim karya seni itu telah dianggarkan sejak 2018. 

Nomenklatur yang tercatat bernama Anggaran Ornamen Kota di APBD 2019. Pengadaan ornamen kota bisa diimplementasikan sesuai kebutuhan daerah. Pemprov DKI pun memastikan tidak ada anggaran yang digeser setelah pengadaan instalasi Batu Gabion.

"Anggaran Ornamen kota. Jadi bisa buat bentukan apa saja dan lebih fleksibel," tutur Suzi ketika dikonfirmasi. 

Instalasi Batu Gabion bisa memperbaiki kualitas udara karena ada beberapa tanaman penyerap polutan yang dipakai, antara lain berjenis Bougenvile, Loly Pop, dan Sansiviera.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X