Eks Presiden Mesir Hosni Mubarak Wafat di Rumah Sakit Ibu Kota Kairo

- Selasa, 25 Februari 2020 | 19:04 WIB
Hosni Mubarak, Mantan Presiden Mesir. (photo/Reuters/Asmaa Waguih)
Hosni Mubarak, Mantan Presiden Mesir. (photo/Reuters/Asmaa Waguih)

Hosni Mubarak, Mantan Presiden Mesir dilaporkan meninggal dunia di usia 91 tahun. Mubarak dikabarkan wafat di sebuah rumah sakit di Ibu Kota Kairo. Dikutip dari Associated Press, Selasa (25/2/2020), ia dilaporkan wafat ketika menjalani operasi di rumah sakit.

Meski begitu, otoritas Mesir tidak menyampaikan kenapa Mubarak harus menjalani bedah.

Mubarak diketahui memerintahkan Mesir selama tiga dekade. Namun, ia lengser setelah aksi unjuk rasa besar-besaran selama 18 hari pada 2011.

Setelah kejadian unjuk rasa tersebut, Pengadilan Mesir menjatuhkan vonis penjara seumur hidup kepada Mubarak karena tidak berusaha mencegah aksi kekerasan yang dilakukan aparat keamanan.

Tindakan represif itu membuat sebanyak 900 demonstran meninggal. Namun usai dirinya menjalani masa tahanan selama dua tahun, pemerintahan Presiden Abdul Fattah al-Sisi memutuskan membebaskan Mubarak dari seluruh dakwaan pada 2014.

Sejak tak lagi menduduki kursi kepemimpinan, Mubarak dilaporkan kerap sakit-sakitan karena usia dan faktor lainnya.

Setelah bebas dari penjara, dia sering bolak-balik dirawat di rumah sakit. Meski hingga kini, otoritas setempat tak memberikan secara detail sakit apa yang di alami Mubarak.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X