Jelang Idul Adha 2022, Indozone Serahkan Hewan Qurban

- Jumat, 8 Juli 2022 | 17:37 WIB
Penyerahan hewan Qurban oleh Indozone (INDOZONE)
Penyerahan hewan Qurban oleh Indozone (INDOZONE)

Berkurban di Hari Raya Idul Adha adalah salah satu amalan yang paling disukai Allah SWT. Berkurban juga berarti menghilangkan sikap egoisme, nafsu serakah, dan sifat individual dalam diri seorang Muslim.

Adapun Idul Adha pada tahun ini akan jatuh pada hari Minggu, 10 Juli 2022. Indozone sendiri telah menyumbangkan hewan Qurban untuk diberikan ke Masjid Al-Ibadah, Kemang, Jakarta Selatan, pada Jumat (8/7/2022).

"Alhamdulilah masih bisa berbagi dengan warga sekitar, semoga bisa bermanfaat untuk yang membutuhkan," ungkap Asep selaku HR Indozone.

"Semoga juga dengan berbagi hewan Qurban ini juga semakin mempererat silaturahmi antara Indozone dengan warga sekitar ya," lanjutnya.

-
Penyerahan hewan Qurban oleh Indozone (INDOZONE)

Ibadah qurban memiliki tujuan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Juga untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan rezeki yang mencukupi karena ini adalah nikmat terbesar Allah SWT, dan dengan berqurban adalah salah satu ungkapan syukur yang telah didapatkan selama ini.

Ungkapan syukur atas nikmat hidup, mensucikan rezeki, meneladani kesabaran dan kecintaan keluarga Ibrahim As kepada Allah SWT adalah beberapa manfaat berqurban. Jadi, jangan ragu untuk berqurban kalau kamu mampu ya guys!

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X