Cak Imin Sebut Partisipasi Masyarakat Dalam Penanganan Pandemi Masih Kurang

- Sabtu, 24 Juli 2021 | 13:39 WIB
Cak Imin. (Instagram/@cakiminow)
Cak Imin. (Instagram/@cakiminow)

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin mengomentari penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia. Cak Imin mengatakan bahwa pasrtipasi masyarakat penting dalam penanganan pandemi COVID-19.

Pemerintah dan masyarakat harus bisa berjalan beriringan agar bisa sama-sama berjuang mengatasi pandemi. Menurutnya, pemerintah sudah bekerja habis-habisan saat menangani pandemi COVID-19.

"Saya sampaikan terakhir ke pemerintah, tegas saya sampaikan ke pers juga, satu tahun pemerintah dalam mengelola manajemen krisis pandemi ini, memang luar biasa. Habis-habisan kerjanya, totalitas sampai seluruh anggaran habis," kata Cak Imin, dalam acara doa dan syukuran 23 tahun PKB, Jumat (23/7/2021).

"Tetapi di sisi lain ada titik lemah, karena kesungguhan keseriusan, all out itu menjadikan pemerintah satu-satunya pelaku penanganan keadaan, sehingga partisipasi masyarakat sangat berkurang," sambungnya.

Cak Imin yang melihat kurangnya partisipasi masyarakat dalam penanganan pandemi COVID-19 meminta kader PKB mengambil peran. Cak Imin mengajak masyarakat mengambil peran ketika pemerintah tidak lagi berdaya.

"Semua diambil alih pemerintah, semua pemerintah, langkah-langkah pemerintah, partisipasi masyarakat keterlibatan masyarakat sejak awal jadi persoalan. Karena itu, di hari lahir ke-23 ini saya ajak masyarakat mengambil peran ketika pemerintah tidak berdaya atau bahkan mengalami masa-masa kesulitan," kata Cak Imin.

Cak Imin kemudian berbicara soal program vaksinasi yang saat ini sedang berjalan. Menurutnya, program vaksinasi bisa sukses dilakukan oleh pemerintah karena melibatkan masyarakat. Kunci untuk melewati badai pandemi ini adalah program vaksinasi yang sukses, kata Cak Imin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X