Momen Para Pemuda yang Dihukum Tirukan Suara Knalpot Gegara Balap Liar, Bikin Ngakak

- Kamis, 6 Mei 2021 | 23:17 WIB
Cuplikan video saat pemuda yang dihukum karena balap liar. (photo/Instagram)
Cuplikan video saat pemuda yang dihukum karena balap liar. (photo/Instagram)

Baru-baru ini viral video yang memperlihatkan sekelompok anak muda dihukum aparat dengan cara tak biasa dan jadi sorotan usai videonya viral di media sosial.

Cara menghukum pemuda yang balapan liar tersebut bikin netizen terhibur, lantaran merekat dihukum berbaring sembari menirukan suara knalpot bising.

Dilihat pada unggahan akun smart.gram, Kamis (4/5) di Instagram mereka berbaring diduga di depan pos polisi.

Para pemuda tersebut diharuskan untuk menirukan suara knalpot bising sembari berbaring.

Terdengar dalam video suara para pemuda bersautan. Di bawah pencahayaan remang-remang, mereka menirukan suara knalpot bising.

Baca juga: Tegas Melarang Warga Mudik Lebaran, Anies: Ini Adalah untuk Melindungi Semua

"Ngeng ngeng ngeng ngeng," ucap mereka bersautan satu sama lain.

Meski begitu, tak diketahui hal tersebut terjadi dimana dan kapan hal tersebut terjadi.

Kini unggahan tersebut mendapakatn beragam komentar dari netizen.

"Kayak kodok lagi pas hujan," balas Masnoer.Traveling.

"Saran pak, selanjutnya suruh cosplay bentuk knalpot bising," saran Ma_sukma.

"Suruh gitu sampai seminggu biar retak itu rahang," timpal Like.papaa.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by smartgram (@smart.gram)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Motor Kepeleset, Dua Jambret Ditangkap di Monas

Senin, 18 Maret 2024 | 14:10 WIB

Fotokopi KTP Tidak Berlaku Lagi, Ini Penggantinya

Sabtu, 16 Maret 2024 | 18:05 WIB
X