Kapolri Setuju Jalur Sepeda Permanen Dibongkar, Ini Tanggapan Wagub DKI 

- Rabu, 16 Juni 2021 | 17:36 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (INDOZONE/Sarah Hutagaol).
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (INDOZONE/Sarah Hutagaol).

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menanggapi terkait pernyataan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang menyetujui pembongkaran jalur sepeda permanen di Jalan Sudirman-Thamrin.

Mengenai pernyataan itu, Riza mengatakan pihaknya terus menampung berbagai masukan dari berbagai kalangan soal keberadaan jalur sepeda permanen ini, termasuk salah satunya saran dari Kapolri.

Dengan berbagai masukan yang ditampung Pemprov DKI, maka Riza berharap segala macam keputusan yang diambil tak merugikan banyak pihak, baik pesepeda maupun pengguna jalan lainnya.

"Prinsipnya Pemprov DKI akan memberikan pelayanan terbaik bagi semua pihak, bagi pesepeda road bike, non road bike, pejalan kaki, pengguna sepeda motor, pengguna kendaraan pribadi, apalagi pengguna kendaraan umum," ujarnya di DPRD DKI, Rabu (16/6/2021).

"Kita akan berikan pelayanan terbaik, kebijakan yang diambil pasti mengacu pada kepentingan masyarakat yang lebih luas," tambah Riza Patria.

Jikalau berbagai masukan tersebut sudah dibahas matang, maka Riza menyebutkan,  Pemprov DKI akan segera mengumumkan kebijakan baru terkait jalur sepeda permanen itu.

Baca Juga: Polri Tangkap 27 Orang Tersangka Pungli di Pelabuhan Tanjung Priok

"Jadi sekali lagi, semuanya masih dalam proses pembahasan, diskusi evaluasi uji coba dan lainnya," tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, Listyo menyetujui pembongkaran jalur sepeda ketika meresponi masukan dua legislator di Komisi III DPR RI soal jalur sepeda. Ia sepakat dibongkar, asal menggunakan formula yang tepat.

“Prinsipnya terkait dengan jalur sepeda, kami akan terus mencari formula yang pas. Kami setuju masalah yang permanen itu dibongkar saja,” ucap Listyo dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR, Rabu (16/6/2021).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X