Rayakan Libur Natal dan Tahun Baru di Monas Week Jakarta

- Selasa, 24 Desember 2019 | 10:16 WIB
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Ada berbagai tempat dan kegiatan yang bisa kita lakukan untuk menghabiskan waktu libur Natal dan Tahun Baru. Buat kamu yang berdomisili di Jakarta, nggak perlu bingung untuk habiskan waktu liburan.

Kamu bisa datang ke ikonnya kota Jakarta, yaitu Monas. Dalam rangka menyambut akhir tahun 2019, Pemerintah DKI Jakarta mengadakan acara Monas Week di dalam museum dan di kawasan Monas.

Acara ini akan berlangsung mulai tanggal 24 Desember hingga 31 Desember 2019. Di sini, kita bisa menyaksikan atraksi Video Mapping di Tugu Monas pada malam hari.

Atraksi ini bisa disaksikan dari tanggal 24 hingga 31 Desember, di jam-jam tertentu. Pertunjukan pertama akan tampil pada pukul 19.00 WIB dan pertunjukan kedua pukul 20.00 WIB.

Di malam pergantian tahun, Monas Week memiliki serangkaian acara dengan durasi waktu yang panjang. Yaitu, lima kali pertunjukan mulai dari pukul 19.00 WIB (show time pertama), 20.00 WIB (show time kedua), 21.30 WIB (show time ketiga), 22.30 WIB (show time keempat) dan 23.30 WIB (show time kelima).

Dalam akun Twitter @DKIJakarta, terlihat atraksi mapping Monas dengan berbagai tema seperti nasionalisme, nusantara, transportasi Jakarta, hingga wonderful Jakarta.

Tak hanya itu, pengunjung juga bisa mengakses layanan Bus Transjakarta gratis di area Monumen Nasional tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X