Awal Mula Monica Indah Tertarik Filler Payudara Hingga Jadi Korban Malpraktik

- Jumat, 26 Maret 2021 | 15:36 WIB
Monica Indah. (Instagram/@moonicaindah)
Monica Indah. (Instagram/@moonicaindah)

Model Monica Indah harus mengalami operasi akibat menjadi korban malpraktik filler payudara. Dia tertarik untuk melakukan filler di suatu tempat setelah mendapat rekomendasi dari rekannya.

"Korban mengetahui jasa suntik ini dari temannya yang berinisial S yang lebih dahulu menggunakan layanan ini," kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Guruh Arif dalam konferensi pers di Mapolres Metro Jakarta Utara, Jumat (26/3/2021).

Setelah direkomendasikan, Monica berminat melakukan filler payudara. Dia pun memberikan uang sebagai tanda jadi atau DP.

Pada 15 November 2020, dokter abal-abal yang kini sudah menjadi tersangka berinisial YJ datang ke kontrakan korban. Di sana, tersangka langsung melakukan malpraktik.

Baca Juga: Pedangdut Cita Citata Dipanggil KPK Sebagai Saksi Terkait Kasus Bansos Wilayah Jabodetabek

"YJ bersama suaminya S datang ke apartemen korban kemudian YS melakukan suntik ke payudara korban. Setelah selesai kegiatan, korban melakukan pelunasan sebanyak Rp12,5 juta," beber Guruh.

Pasca treatmen kecantikan itu, korban mulai mengalami gejala-gejala. Gejalanya salah satunya pembengkakan di area payudara korban.

"Setelah 19 hari kemudian payudara korban mengalami pembengkakan sampai mengeluarkan nanah. Kemudian, korban sampai saat ini sudah melakukan operasi untuk mengobati sebanyak dua kali," kata Guruh.

Seperti diketahui, Model Monica Indah menjadi korban malpraktik usai melakukan filler payudara. Payudara Monica mengalami pembengkakan hingga mengeluarkan nanah akibat malpraktik ini.

Monica pun harus menjalani sejumlah operasi untuk mengembalikan kesehatannya. Sedangkan pihak kepolisian sendiri sudah berhasil menangkap dua tersangka dalam kasus ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X