Viral, Dua Bocah Malaysia Ngevape Sempat Bilang Vape Lebih Baik dari Rokok Biasa

- Senin, 24 Mei 2021 | 15:11 WIB
Dua bocah malaysia terlihat ngevape. (Facebook/@info.semasa)
Dua bocah malaysia terlihat ngevape. (Facebook/@info.semasa)

Dua anak laki-laki Malaysia terlihat sedang merokok vape dalam sebuah video yang viral di media sosial belum lama ini.

Dalam video tersebut menunjukkan salah satu anak laki-laki memegang vape pod dan mengambil isapannya sebelum memberikan kepada anak laki-laki yang satunya.

Orang yang merekam video tersebut bertanya dari mana asal vape itu, yang mana di antara mereka mengklaim bahwa vape itu dibeli seharga Rp 1,7 juta, uang tersebut didapatnya dari THR lebaran.

Saat anak laki-laki itu melanjutkan vapenya, salah satu dari mereka berkata 'daripada merokok, lebih baik vape.'

Dikutip dari Harian Metro, mencul kekhawatiran atas fakta bahwa vaping semakin diterima masyarakat dan 'menular' ke anak-anak.

Dosen Universiti Islam Antarabangsa Malaysia (UIAM), Prof Madya Dr Mohamad Haniki Nik Mohamed mengatakan telah dilakukan penelitian tentang Tembakau dan Rokok Elektronik pada Remaja Malaysia (TECMA) dan hasilnya menunjukkan bahwa 19,1% remaja berusia 10 hingga 19 tahun pernah menggunakan rokok elektrik.

“Yang lebih mengkhawatirkan, 46,5% dari mereka mencoba rokok elektronik untuk pertama kalinya sebelum usia 14 tahun. Sebanyak 10,6% di antaranya melaporkan pernah ditawari rokok elektronik sementara 7,9% ditawari cairan untuk rokok elektronik secara gratis,” katanya.

Dia juga menambahkan bahwa promosi rokok elektrik telah meluas di media sosial, internet dan di toko vape, yang meningkatkan risiko remaja mencobanya dan kemudian menjadi kecanduan vape atau nikotin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X