PPKM Level 3 Dibatalkan, Pemprov DKI Jakarta Tetap Berlakukan Pembatasan Pada Libur Natal

- Kamis, 9 Desember 2021 | 18:00 WIB
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (kanan) bersama Rektor Institut Pertanian Bogor Prof Dr Arif Satria (tengah) dan Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor (kiri) di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Kamis (9/12/2021). (ANTARA/ Abdu Faisal)
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (kanan) bersama Rektor Institut Pertanian Bogor Prof Dr Arif Satria (tengah) dan Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor (kiri) di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Kamis (9/12/2021). (ANTARA/ Abdu Faisal)

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memastikan Provinsi DKI Jakarta tetap memberlakukan pembatasan pada libur Natal dan tahun baru 2022, meskipun status PPKM Level 3 saat libur natal dan tahun baru dibatalkan.

"Tetap da pembatasan yang disesuaikan dengan kapasitasnya, misalnya pembatasan jam operasional. Artinya sekalipun PPKM Level tiga dibatalkan, tidak berarti serta merta ada pembebasan," ujar Riza kepada wartawan di Jakarta Utara, Kamis (9/12()dikutip dari ANTARA.

Pembatasan diberlakukan untuk memastikan agar saat libur Natal dan Tahun Baru nanti tidak terjadi peningkatan penularan COVID-19.  Apalagi, saat ini ada varian baru yakni Omicron.

Namun seperti apa pembatasan yang  akan diterapkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Riza belum menjelaskannya.

 Apakah pada libur Natal dan tahun baru 2022 nanti tempat wisata seperti Taman Impian Jaya Ancol, Ragunan, dan Taman Mini Indonesia Indah tetap buka.

Baca juga: PKB: Isu Reshuffle Memang Kencang, Tapi Presiden Jokowi Belum Beri Sinyal

Prinsipnya, kata Riza, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mendukung kebijakan dari pemerintah pusat. 

"Saya kira nanti kami, Pemprov akan menyesuaikan dengan kebijakan  pemerintah pusat  melalui Instruksi Menteri Dalam Negeri," katanya.

"Kami pastikan komitmen dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan masyarakat Jakarta dapat patuh, taat dan bertanggung jawab mengikuti ketentuan dan aturan yang diberikan," ujar Riza.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X