FOTO: Ribuan Orang Berbaris Untuk Bahan Makanan Thanksgiving di Phoenix

- Rabu, 25 November 2020 | 10:41 WIB
Relawan YMCA membagikan kalkun Thanksgiving kepada siswa Los Angeles yang membutuhkan (REUTERS/Mike Blake)
Relawan YMCA membagikan kalkun Thanksgiving kepada siswa Los Angeles yang membutuhkan (REUTERS/Mike Blake)

Ribuan orang berbaris di luar St Mary's Food Bank di Phoenix hari Senin (23/11/2020) untuk mengambil kotak berisi bahan-bahan makanan Thanksgiving. Pada satu titik, mobil-mobil membentang lebih dari dua mil.

"Kami melihat orang-orang datang dan mereka sangat bersyukut. Beberapa dari orang-orang ini merupakan pendonor sebelum pandemi ini," kata Tom Kertis, Presiden dan CEO Bank Makanan St. Mary.

Kertis mengatakan bahwa tahun ini ada peningkatan 25% lebih banyak keluarga yang membutuhkan layanan mereka tahun ini. Minggu ini mereka akan membagikan makanan untuk sekitar 12.000 keluarga.

-
Relawan membagikan kalkun Thanksgiving dan kantong makanan liburan gratis kepada mereka yang membutuhkan (REUTERS/Brendan McDermid)
-
Rapper Snoop Dog membantu di Thanksgiving Turkey Giveaway tahunan Kota Inglewood (REUTERS/Mike Blake)
-
Seorang petugas Departemen Kepolisian Kota New York (NYPD) menyiapkan kalkun Thanksgiving dan kantong makanan liburan gratis untuk mereka yang membutuhkan (REUTERS/Brendan McDermid)
-
Seorang sukarelawan menyiapkan kantong makanan liburan gratis dan kalkun Thanksgiving untuk mereka yang membutuhkan (REUTERS/Brendan McDermid)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X