Polda Metro Minta 2 DPO Kasus Perampokan di Pademangan Serahkan Diri atau ...

- Jumat, 28 Mei 2021 | 19:36 WIB
Para komplotan perampokan disertai penembakan di Pademangan, Jakarta Utara. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Para komplotan perampokan disertai penembakan di Pademangan, Jakarta Utara. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Jajaran Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya memberikan ultimatum kepada dua buronan yang tergabung dalam sindikat perampokan nasabah bank di Pademangan, Jakarta Utara. Polda Metro Jaya pun meminta dua buronan tersebut untuk segera menyerahkan diri.

"Saya imbau dua DPO untuk segera menyerahkan diri ke Polda Metro Jaya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (28/5/2021).

Kombes Yusri mengancam kedua DPO untuk segera menyerahkan diri. Jika tidak, dia menyebut pihaknya tidak akan segan-segan menindak tegas kedua DPO tersebut.

"Kami akan tindak tegas kalau tidak kooperatif dengan penyidik," beber Yusri.

Satu tersangka dalam sindikat yang sudah berhasil ditangkap Polda Metro Jaya sendiri diketahui ditangkap dan ditembak di kakinya. Hal tersebut terlihat saat polisi memamerkan para tersangka dalam konferensi pers hari ini.

BACA JUGA: Kasus Perampokan Bersenpi di Pademangan, 5 Tersangka Ditangkap dan 2 DPO

Seperti diketahui, Jumat, 21 Mei 2021 siang, aksi perampokan terjadi di Jalan Pademangan, Jakarta Utara. Korban yang baru saja mengambil uang puluhan juta dirampok oleh sindikat perampok.

Tak sampai di situ, kawanan perampok ini menembak korban ada bagian kaki. Polda Metro Jaya sendiri menyebut para pelaku berhasil mengambil uang korban senilai Rp25 juta rupiah.

Dalam kasus ini, Polda Metro Jaya berhasil menangkap lima dari tujuh tersangka dalam kasus ini. Polisi juga mengamankan sejumlah senjata api dan air soft gun dari tangan para tersangka.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X