Sikap Empati Penyanyi Jalanan, Beri Uang ke Tunawisma yang Cari Makanan di Tempat Sampah

- Jumat, 12 November 2021 | 18:33 WIB
Sikap terpuji penyanyi jalanan. (Photo/Instagram/@livharlandmusic)
Sikap terpuji penyanyi jalanan. (Photo/Instagram/@livharlandmusic)

Sebuah video mencuri perhatian para pengguna media sosial yang memperlihatkan sebuah adegan tentang pelajaran hidup. Momen itu memperlihatkan seorang penyanyi jalanan yang memberikan uang kepada seorang tunawisma saat mencari makanan di tempat sampah.

Sosok Penyanyi Jalanan

Video itu ternyata diunggah oleh seorang penyanyi jalanan bernama Liv Harland melalui akun Instagramnya. Tampak saat dirinya bernyanyi, tak sengaja dia melihat seorang tunawisma yang kelaparan.

Lantaran mencoba mencari makanan di tempat sampah, empati Liv kemudian membuatnya memberikan uang kepada tunawisma itu. Liv segera menghentikan penampilannya dan mengeluarkan sejumlah uang dari kotak sumbangannya.

"Berjanjilah padaku bahwa kamu akan mendapatkan yang baru," kata Liv kepada pria tunawisma. 

Pria itu mengangguk sebelum mengucapkan "Terima kasih" dan pergi. Namun, momen itu kemudian menggerakan beberapa orang yang melihat aksi baik hati Liv.

Balasan Atas Kebaikan

Balasan kebaikan yang diterima Liv kemudian datang dari seorang pria dermawan yang baru saja menyaksikan sikap baik hati Liv. Pria itu pun menggandakan uang yang awalnya dia berikan sebagai tanda penghormatan sikap Liv kepada tunawisma.

-
(Photo/Instagram/@livharlandmusic)

“Seorang pria yang baik memberi saya dua kali lipat dari apa yang saya berikan kepada pria itu! Saya bilang karma baik," tulisnya di keterangan unggahan.

Videonya pun viral di media sosial dan telah ditonton lebih dari 13 ribu kali. Sikap empati Liv merupakan sebuah respon afektif dan kognitif saat melihat seorang tunawisma mencoba mencari makanan di tempat sampah. Aksinya benar-benar pantas untuk ditiru banyak orang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X