Soal Pemeriksaan Anak Akidi Tio, IPW: Usaha Kapolda Membersihkan Diri

- Selasa, 3 Agustus 2021 | 13:45 WIB
Kapolda Sumsel (Kiri) dalam acara penerimaan dana hibah dari keluarga Akidi Tio (twitter/@Dennysiregar7)
Kapolda Sumsel (Kiri) dalam acara penerimaan dana hibah dari keluarga Akidi Tio (twitter/@Dennysiregar7)

Indonesia Police Watch (IPW) mengkritisi proses pemeriksaan anak Akidi Tio, Heriyanti terkait sengkarut kasus dana hibah sebesar Rp2 triliun. IPW menilai proses pemeriksaan terhadap Heriyanti hanya sebagai bentuk bersih-bersih diri dari sikap tidak profesional.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Presidium IPW Sugeng Teguh Santoso. Sugeng menyebut pemeriksaan ini hanya sebagai bentuk membersihkan diri yang dilakukan oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri.

"Proses pemeriksaan anak Akidi Tio, Heriyanti oleh Polda Sumsel harus dilihat sebagai usaha Kapolda Sumsel membersihkan diri dari sikap tidak profesional menerima sumbangan tersebut," kata Sugeng saat dikonfirmasi Indozone, Selasa (3/8/2021).

Lebih jauh Sugeng menyebut Kapolda Sumsel tidak perlu menerima secara simbolis bantuan uang tersebut. Sebab, bantuan tersebut tidak masuk dalam tupoksi tugas polisi.

"Disamping itu, Kapolda Sumsel tidak tepat menerima sumbangan tersebut karena bukan tupoksinya. Sumbangan untuk Covid tersebut seharusnya diberikan kepada Satgas Covid-19," beber Sugeng.

Sekedar informasi, anak Akidi Tio, Heriyanti sempat menyerahkan bantuan untuk penanganan Covid-19 senilai Rp 2 triliun ke Polda Sumsel. Bantuan itu sendiri sebelumnya sempat diterima langsung oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri.

Seiring berjalannya waktu, dana senilai Rp 2 T tersebut tak kunjung cair. Polda Sumsel sendiri bergerak memeriksa Heriyanti dalam kasus ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X