Hari Pertama Larangan Mudik Banyak Kekurangan, Luhut: Akan Dievaluasi

- Jumat, 24 April 2020 | 23:19 WIB
Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan. (photo/ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan. (photo/ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Sebelumnya, larangan mudik bagi masyarakat berlaku per hari ini, Jumat (24/4/2020). Di samping itu, Kemenhub juga telah melakukan pelarangan hingga penyekatan akses transportasi mudik, baik darat, laut, hingga udara.

Sementara Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan melakukan inspeksi mendadak ke beberapa lokasi. Ia mendatangi Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah 1 Soekarno Hatta, lokasi penyekatan kendaraan di Tol Jakarta-Cikampek hingga ke Stasiun Pasar Senen.

"Saya datang untuk melihat hari pertama pelaksanaan penyekatan ini. Orang yang pergi kerja masih tetap dari Jakarta ke luar, masih bisa diatur," katanya.

Setelah melihat langsung, Luhut yang juga merangkap sebagai Plt Menteri Perhubungan mengaku masih banyak kekurangan dalam penerapan aturan pelarangan mudik.

"Jadi yang dihambat adalah orang-orang yang mau mudik, mereka disuruh kembali ke Jakarta. Jadi saya kira hari pertama pelaksanaannya di sana sini masih ada yang kurang, tapi besok sore kami akan evaluasi,” kata Luhut.

"Kita lihat dulu sekarang secara bertahap. Sanksi kan sudah dikerjakan tadi, disuruh balik itu kan sanksi," tambahnya.

Melihat banyaknya masyarakat yang masih belum menjalankan kedisiplinan tersebut, ia pun meminta masyarakat untuk mengurungkan niat untuk melakukan perjalanan mudik.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X