IKEA Tarik Travel Mug dari Pasaran, Konsumen Dapat Ganti Rugi

- Kamis, 16 Januari 2020 | 14:22 WIB
Travel mug Troligtvis bertanda “Made in India” (IKEA)
Travel mug Troligtvis bertanda “Made in India” (IKEA)

IKEA meminta semua pelanggan yang memiliki travel mug TROLIGTVIS bertanda 'Made in India' untuk berhenti menggunakannya.

Laporan pengujian baru-baru ini menunjukkan, penggunaan bahan produksi produk tersebut mengandung tingkat bahan kimia melebihi ambang batas yang ditentukan.

Oleh karena itu, IKEA meminta pelanggan yang memiliki travel mug ini untuk mengembalikan produk ke toko IKEA mana pun dan mendapatkan pengembalian penuh berupa IKEA return voucher.

"IKEA sangat memperhatikan keamanan produk. Semua jenis produk IKEA terus diuji dan harus mematuhi standar dan undang-undang yang berlaku, serta persyaratan IKEA sendiri. IKEA baru-baru ini menerima laporan pengujian yang menunjukkan bahwa travel mug mengandung tingkat Dibuthyl phthalate (DBP) melebihi ambang batas yang ditentukan. IKEA sudah sejak lama memutuskan untuk melarang semua penggunaan phthalate dalam produk yang berkontak langsung dengan makanan dan karenanya menghentikan penjualan travel mug selama penyelidikan," tulis IKEA dalam keterangan resmi yang diterima Indozone, Kamis (16/1/2020).

Penyelidikan telah menunjukkan, travel mug bertanda "Made in India" mungkin terpengaruh dan IKEA melakukan penarikan kembali mug, meski risiko berdampak negatif langsung pada kesehatan pengguna sangat rendah. 

"IKEA meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan oleh penarikan produk ini," tutupnya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X